Tiga Tanda Kerusakan Hati yang Sering Diabaikan

Ilustrasi hati.

Hati merupakan salah satu organ fungsional yang paling penting dari tubuh kita, yang setidaknya menjaga sekitar 500 fungsi tubuh. Jadi, Anda bisa membayangkan bukan, jika terjadi kerusakan terhadap organ vital ini pasti akan sangat mengerikan.

Kerusakan hati bisa terjadi karena berbagai faktor, salah satunya bisa saja karena faktor keturunan. Untuk mengetahuinya secara pasti, Anda harus tahu apa tanda-tanda awal dari kerusakan hati yang sering diabaikan. 

Tapi kadang, kita tidak menyadari bahwa hati kita sedang tidak berfungsi dengan baik. Lalu, apa saja tanda-tanda awal dari kerusakan hati yang harus kita perhatikan?

Hati merupakan organ yang paling penting dari tubuh kita, karena berfungsi untuk mencerna makanan, menyerap nutrisi penting dan menghilangkan racun berbahaya dari tubuh kita. Oleh karena itu, jika terjadi kerusakan hati, pasti akan mengancam kehidupan kita. Berikut tanda-tanda dari kerusakan hati yang harus Anda perhatikan.

1. Perubahan di daerah perut.
Jika Anda mengalami nyeri perut di bagian bawah diikuti kembung, ini bisa menjadi indikasi. Jika diabaikan, cairan dalam dinding perut akan bertambah, yang dapat memengaruhi organ-organ lain, seperti pankreas, paru-paru dan lain-lain. 

2. Warna kulit berubah menjadi kekuningan.
Hal ini terjadi karena hati gagal untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh. Oleh karena itu, jika Anda melihat ada perubahan warna kulit atau kuku menjadi kekuningan, Anda harus memeriksakan diri ke dokter. Indikasi lain dari kerusakan hati yang berhubungan dengan kulit yaitu gatal-gatal pada kulit karena sensitif.

3. Perubahan warna urine atau feses.
Jika Anda mengalami dehidrasi, maka warna urine Anda akan menjadi kuning. Tapi, jika Anda merasa asupan air Anda sudah tepat, tapi warna urine Anda kuning atau tinja Anda berwarna pucat atau berdarah, berarti ada masalah dengan hati Anda.

Kerusakan hati akan menyebabkan gangguan pencernaan, kehilangan nafsu makan dan gangguan metabolisme. Ini merupakan gejala-gejala yang sangat mendasar. Semuanya ini akan menyebabkan penurunan berat badan. (Sumber)

share LINE to friends